dikembangkan oleh Wiku Pulangasih, The Online Magician
Kamis, 22 Juli 2010
The Angel Display : Tutorial
Artikel ini ditulis oleh Wiku Pulangasih the Online Magician, bersumber dari DVD The Virts & Bone Ho, dengan tambahan informasi dari DVD Genesis by Andrei Jikh
Definisi : The Angel Display adalah salah satu teknik dalam Extreme Card Manipulation kategori "display", di mana satu buah kartu diseimbangkan di atas ibu jari anda. Angel Display termasuk display favorit saya karena cukup simpel, mudah dilakukan, namun efek visualnya cukup indah.
Prosedur :
1. Pegang kartu di tangan kiri anda (jika anda kidal, maka pegang kartu dengan tangan kanan). Tempatkan ibu jari tepat di bagian tengah kartu teratas. Tekan ibu jari anda ke arah bawah.
2. Balikkan pergelangan tangan anda ke arah bawah. Tetap berikan tekanan (kali ini ke arah atas) pada ibu jari anda terhadap kartu paling bawah. Jika perlu, gunakan bantuan jari telunjuk untuk menekan kartu ke arah bawah.
3. Pisahkan kartu terbawah dengan cara menggerakanibu jari ke arah bawah. Keempat jari yang lain anda gunakan untuk memegang dek kartu. Jika kartu sudah cukup seimbang/ melekat di permukaan ibu jari anda, gerakkan ibu jari anda ke arah kanan.
4. Balik pergelangan tangan anda ke arah atas sambil tetap mempertahankan keseimbangan satu buah kartu di atas ibu jari anda. Jika kartu tetap berhasil bertahan di ibu jari anda, berarti "The Angel Display" telah berhasil dilakukan. Pertahankan selama beberapa detik. Untuk menutup display ini cukup mudah. Gerakkan saja ibu jari anda ke arah bawah, ke atas tumpukan kartu yang lain. Lakukan perpindahan dari poin nomor 3 ke nomor 4 dengan cepat untuk membuat display lebih indah.
Tips :
1. Display ini lebih mudah dilakukan jika ibu jari anda dalam keadaan lembab. Jika permukaan ibu jari anda sangat kering, anda akan mengalami sedikit kesulitan. Tambahkan tekanan ekstra, atau basahi permukaan ibu jari anda untuk mempermudah.
2. Saat menekan kartu, jangan hanya menggunakan ujung ibu jari anda, tapi gunakan permukaan ibu jari anda selebar mungkin.
3. Belajarlah untuk memainkan Angel Display dengan kedua tangan untuk membuat routine XCM yang lebih indah.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar